Tryout UM Berbasis CBT
- Senin, 11 April 2022
- Madrasahdigital Minurulhuda Minurulhudalengkong Tryout Cbt
- Wahyu Fajar
- 0 komentar
Zaman serba teknologi seperti sekarang berpengaruh terhadap dunia pendidikan. Bila diperhatikan metode pembelajaran telah berubah cukup drastis. Dulu, kita tidak mengenal komputer. Pembelajaran di sekolah hingga perguruan tinggi masih menggunakan media kertas dan buku.
Namun pada saat ini Pembelajaran tidak lagi terbatas dengan media kertas dan buku. Kita semakin mudah menemukan informasi dan pengetahuan melalui internet. Adanya komputer juga membawa pengaruh besar. Mengubah kebiasaan dalam dunia pendidikan.
Awalnya proses belajar-mengajar menggunakan media papan tulis. Akan tetapi sekarang pemberian materi pun bisa melalui laptop. Presentasi semakin menarik dengan menggunakan aplikasi Microsoft Power Point.
Kecanggihan teknologi tidak berhenti sampai di situ. Sebelumnya kita hanya mengenal Paper Based Test. Sekarang kita mengenal yang namanya Computer Based Test. Ujian dengan menggunakan kertas merupakan cara konvensional. Computer Based Test menawarkan sesuatu yang baru dan modern.
Begitu juga dengan MI Nurul Huda Lengkong Cerme Gresik. Pada saat ini sudah menggunakan CBT (Computer Based Test) dalam Try Out Ujian Madrasah. Alasan MI Nurul Huda menggunakan CBT (Computer Based Test) dalam Try Out Ujian Madrasah karena sarana prasarana yang ada, yakni meliputi komputer server yang spesifikasinya sudah mencukupi dan juga computer client yang kurang lebih 30 buah yang spesifikasinya sudah mencukupi.
Selain itu ujian dengan sistem CBT, lebih praktis, lebih gampang dan membuat peserta ujian lebih fokus. Tidak ribet dan lebih hemat waktu karena tidak perlu lama-lama mengisi lembar jawaban, tidak perlu menghapus kalau ada yang salah, tidak adanya kesalahan pengisisan data diri dan kode soal. Terdapat waktu di layar sehingga bisa memaksimalkan waktu yang tersedia. Semakin efektifnya dalam mengerjakan soal tentu semakin banyak soal yang bisa dijawab dan pasti kemungkinan lulus juga semakin besar.
Artikel Terkait
PELAKSANAAN ASESMEN NASIONAL BERBASIS KOMPUTER (ANBK) DI MI NURUL HUDA LENGKONG CERME GRESIK
Senin, 04 November 2024
VISITASI AKMI MENGEVALUASI HASIL BELAJAR DAN PENINGKATAN SISTEM PEMBELAJARAN SISWA DI MI NURUL HUDA LENGKONG CERME GRESIK
Selasa, 14 November 2023
PENGHARGAAN GURU BERPRESTASI TAHUN 2022 PADA UPACARA HARI AMAL BHAKTI KEMENTERIAN AGAMA RI KE 77
Kamis, 05 Januari 2023
KEPALA MADRASAH MENJADI JUARA FAVORIT ANUGRAH GTK MADRASAH NASIONAL TAHUN 2022
Jum'at, 16 Desember 2022